Judul: 100 Resep Sederhana Orang-Orang Bahagia
Pengarang: David Niven
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama, 2012
Rilis: 19 Januari 2012
Halaman: 224
Berat: 250 gram
Kategori: Buku Self-Help
DARI beberapa tumpukan buku yang harus saya resensi, buku bersampul oranye ini langsung mengusik. Judulnya memang sangat provokatif, 100 Resep Sederhana Orang-Orang Bahagia.Ehm, sebagai buku self help, pastinya David Niven hendak menunjukkan kepada pembacanya, bahwa bahagia pun bisa dikreasikan, diciptakan.
David Niven bukanlah pengarang sembarangan. Dia seroang psikolog juga sarjana social yang sehari-hari mengajar di Ohio State University. Gabungan dua ilmu itulah, yang sedikit banyak membuat buku ini sangat berwarna.Sebagai psikolog, David berhasil lepas dari belenggu text book saat mengulas resep-resep menggapai bahagia. Latar belakang, sebagai sarjana social membuat gaya menulis David enak dan memikat dinikmati.
Maka jangan heran, jika seri 100 Resep karyanya laris manis di pasaran dan kerap dinobatkan sebagai International Best Seller. Selain buku yang diresensi ini, David telah menelurkan lima buku serial 100 resep. Misalnya 100 Simple Secrets of Happy Families, atau 100 Simple Secrets of Great Relationships.
Sebenarnya buku ini, tak murni karya David seorang. Dia hanyalah menyambung sejumlah temuan ahli psikologi yang meneliti serta mencari tahu apa yang membuat orang-orang merasa bahagia.
Namun, biasalah, yang namanya professor dan peneliti kerap tak sanggup mengemas hasil temuan mereka yang ilmiah menjadi mudah dipahami. Bahkan oleh anak-anak sekolah dasar sekalipun.
Nah, di sinilah kehebatan David. Dia kemas semua temuan penelitian ilmiah Cara Menjadi Bahagia itu sedemikian rupa. Dengan kemampuan menulisnya, maka jadilah buku yang popular, renyah dan tak membuat kening berkerut.
Asyiknya lagi, 100 resep itu disajikan dalam bagian-bagian yang berbeda dan berdiri sendiri.Jadi silakan saja, anda baca sesuka hati. Tak mesti berurut dari resep nomor satu. Jika tertarik resep nomor 56 yang berjudul Capailah Sesuatu Setiap hari, ya tinggal buka dan baca. Setiap resep bertutur tentang satu tema/contoh kasus yang diulas ringkas padat dalam dua atau tiga halaman.
Maka jadilah David sukses membagikan temuan ilmuwan yang bertahun-tahun meneliti. Beragam tips bahagia disajikan, misalnya untuk bahagia sebaiknya anda Carilah Hobi (Tips nomor 85, halaman 161), atau Jangan Menerima Gambaran Dunia dari Televisi (Tips 71, halaman 136), dan Fokuslah Pada Apa yang Benar-benar Penting bagi Anda (Tips 88, halaman 166). Penasaran? Hihi segera beli bukunya! (Ekmal Muhammad)
* Resensi ini pernah diterbitkan di Harian Tribun Medan, edisi Sabtu 4 Februari 2012
* Resensi ini pernah diterbitkan di Harian Tribun Medan, edisi Sabtu 4 Februari 2012
Post A Comment:
0 comments: